Dok Robotik Romo Mengubah Ponsel Menjadi Robot
09/08/2012 By Leave a Comment
Romotive
menghadirkan dok untuk ponsel pintar. Namun dok tersebut bukan
digunakan untuk memutar streaming musik ataupun mengisi ulang baterai
ponsel, tetapi dok unik ini akan mengubah smartphone menjadi robot. Dok
robotik yang dikenal dengan nama Romo kini hadir dapat bisa didapatkan
melalui halaman produk di situs Romotive dengan harga US$149.
Dok robotik Romo kompatibel dengan smartphone iPhone 4S, iPod Touch generasi ketiga serta Motorola Droid dan Samsung Galaxy yang dijalankan dengan OS Android 2.3 atau diatasnya. Penggunaannya cukup mudah, hanya dengan memasang ponsel ke dok tersebut, nyalakan saklar daya, pasangkan kabel audio lalu mengunduh aplikasinya dan ponsel Anda akan segera berubah menjadi robot seperti Wall-E. Intinya, Romo menggunakan smartphone sebagai ‘otak’nya dan menggunakan aplikasi untuk menyetir robot melalui perangkat iOS atau Android. Anda juga dapat mengunduh aplikasi untuk menampilkan wajah animasi Romo atau bahkan memutar musik funky dan melihatnya menari.
Penggemar robot juga dapat mengatur jalur gerak dari dok robotic tersebut atau mengendalikannya secara manual dengan mengunduh aplikasi lainnya ke sebuah perangkat smartphone atau tablet tambahan. Menciptakan jalur gerak misalnya, dapat membuat dok robotik berbalik dan berubah arah setiap kali membentur dinding atau obyek tak bergerak lainnya. Dengan mempergunakan kamera dari ponsel pintar, Anda juga dapat memperoleh sebuah ‘detektif’ mobile.
Di sisi spesifikasi, Romo memiliki 3 port pembantu, port USB untuk pengisian ulang dan saklar daya. Saat Anda membelinya, maka akan mendapatkan paket berupa dok robotik, kabel USB, kabel audio, aplikasi gratis dan buku panduan. Selain iPhone 4S, iPod Touch, Motorola Droid dan Samsung Galaxy, Romo juga mampu bekerja dengan baik pada perangkat HTC yang dijalankan dengan Android versi 2.3 atau diatasnya. Dok robotik Romo hadir dengan dua pilihan warna, hijau dan biru. (Ch/Ubergizmo).
sumber: http://www.rikhojansen.com/news/5285-dok-robotik-romo-mengubah-ponsel-menjadi-robot.htm
Dok robotik Romo kompatibel dengan smartphone iPhone 4S, iPod Touch generasi ketiga serta Motorola Droid dan Samsung Galaxy yang dijalankan dengan OS Android 2.3 atau diatasnya. Penggunaannya cukup mudah, hanya dengan memasang ponsel ke dok tersebut, nyalakan saklar daya, pasangkan kabel audio lalu mengunduh aplikasinya dan ponsel Anda akan segera berubah menjadi robot seperti Wall-E. Intinya, Romo menggunakan smartphone sebagai ‘otak’nya dan menggunakan aplikasi untuk menyetir robot melalui perangkat iOS atau Android. Anda juga dapat mengunduh aplikasi untuk menampilkan wajah animasi Romo atau bahkan memutar musik funky dan melihatnya menari.
Penggemar robot juga dapat mengatur jalur gerak dari dok robotic tersebut atau mengendalikannya secara manual dengan mengunduh aplikasi lainnya ke sebuah perangkat smartphone atau tablet tambahan. Menciptakan jalur gerak misalnya, dapat membuat dok robotik berbalik dan berubah arah setiap kali membentur dinding atau obyek tak bergerak lainnya. Dengan mempergunakan kamera dari ponsel pintar, Anda juga dapat memperoleh sebuah ‘detektif’ mobile.
Di sisi spesifikasi, Romo memiliki 3 port pembantu, port USB untuk pengisian ulang dan saklar daya. Saat Anda membelinya, maka akan mendapatkan paket berupa dok robotik, kabel USB, kabel audio, aplikasi gratis dan buku panduan. Selain iPhone 4S, iPod Touch, Motorola Droid dan Samsung Galaxy, Romo juga mampu bekerja dengan baik pada perangkat HTC yang dijalankan dengan Android versi 2.3 atau diatasnya. Dok robotik Romo hadir dengan dua pilihan warna, hijau dan biru. (Ch/Ubergizmo).
sumber: http://www.rikhojansen.com/news/5285-dok-robotik-romo-mengubah-ponsel-menjadi-robot.htm
0 komentar:
Posting Komentar